JAKARTA - Kontes Robot Indonesia (KRI) 2010 digelar hari ini di Dome Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Salah satu tim yang akan unjuk gigi adalah tim robot Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya. Pada laga kali ini tim PENS mempersiapkan robot Mio-rEi dengan maksimal.

Seperti dikutip dari situs ITS di Jakarta, Sabtu (19/6/2010), tim yang sudah sebelas kali menjadi juara KRI ini berambisi meraih gelar juara KRI 2010 dan menjadi wakil Indonesia pada kejuaraan robot internasional ABU Robocon 2010 di Mesir, akhir tahun ini.


Beberapa waktu lalu, tim Robot PENS berkesempatan melakukan gladi resik terakhir untuk menyempurnakan kinerja Mio-rEi. Ratusan mahasiswa PENS yang menyaksikan aksi Mio-rEi terpukau dengan ketangkasannya menyusun kubus-kubus piramida.

Meski aksi Mio-rEi nyaris tanpa kendala, tim robot PENS tetap akan berusaha maksimal dan tidak akan memandang remeh calon lawan-lawannya. Di antara kompetitor tim PENS adalah Institut Teknologi bandung (ITB), Universitas Indonesia (UI), Politeknik Negeri Jakarta, Politeknik Caltex Riau, Universitas Gadjah Mada (UGM), Politeknik Negeri Banjarmasin, dan Universitas Diponegoro Semarang.


Sumber : kampus.okezone.com 

Diposting oleh Komunitas Blogger Universitas Mercu Buana on Sabtu, 19 Juni 2010
categories: edit post

0 komentar

Posting Komentar

blogger mercu buana - mercubuana
Copy Link Banner ini ke Blog Mu

Salam & Komentar


ShoutMix chat widget

Follower

Wibiya

Republik Indonesia